Alfamart Alfamidi Berkontribusi Tingkatkan Mutu Pendidikan Bangsa

Guru SDN 01 Cikokol, Rety Hartanti yang sekolahnya menjadi salah satu penerima manfaat program merasa sangat terbantu dengan adanya program peningkatan kompetensi guru ini.

Bacaan Lainnya

“Kami sangat berterima kasih kepada Alfamart karena telah memberikan pelatihan keterampilan guru. Pelatihan ini sangat menyenangkan. Materi yang diberikan sangat membantu sebagai model dan metode pembelajaran di kelas. Dengan adanya pelatihan ini, guru bisa lebih kreatif dan dapat mengkondisikan kelas lebih baik lagi,” kata Rety.

Acting Head PSF School Development Outreach, Gusman Yahya menekankan pentingnya kualitas pendidikan untuk menentukan masa depan bangsa. “Kami menyadari bahwa kunci dari perkembangan Indonesia di masa depan terletak pada peningkatan kualitas pendidikan. Hal tersebutlah yang menjadi dasar bagi kami untuk berpartisipasi pada Program Pengembangan Profesionalisme Pendidik, yang diharapkan mampu memberikan tambahan pengetahuan serta keterampilan bagi para guru, yang pada akhirnya berujung pada peningkatan mutu belajar siswa, lulusan sekolah dan kualitas sumber daya manusia di daerah tersebut” ujar Gusman.

Rangkaian program yang diselenggarakan terdiri dari lokakarya/pelatihan guru serta tim manajemen sekolah, monitoring dan evaluasi. Para peserta juga diperkuat melalui rangkaian pembimbingan dan asistensi (coaching dan mentoring) sebagai bentuk bimbingan di lapangan guna mendorong penerapan materi lokakarya di sekolah.

Melalui coaching & mentoring para peserta lokakarya menerapkan hasil pelatihan di kelas secara efektif, serta merefleksikan kembali tantangan-tantangan pembelajaran yang dihadapi.

Setelah selesai mengikuti Program Pengembangan Profesionalisme Pendidik ini, para guru diharapkan mampu meningkatkan keterampilan dan pengetahuan pedagogi guru, dalam proses belajar mengajar yang efektif serta mengembangkan keterampilan kepemimpinan tim Manajemen Sekolah.

Program pendidikan yang dijalankan oleh Alfamart ini, difasilitasi oleh PSF School Development Outreach (PSF-SDO), suatu jasa layanan pengembangan pendidikan dari Putera Sampoerna Foundation yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan para pendidik yang dapat bersaing di era globalisasi. (rel/OB1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *