Alumni STIE Harapan Harus Miliki Keunggulan Spesifik

Ketua Umum Yaspendhar H.Adi Putra Darmawan Tahir mengatakan, dalam menghadapi era keterbukaan ekonomi bebas, para lulusan harus dapat bersaing dengan competitor asing yang akan masuk ke Indonesia.

Bacaan Lainnya

“Oleh karena itu kita harus mempunyai SDM yang tangguh dan internal harus kompak dan saling bahu membahu menghadapinya,” kata Adi Taher pada sambutannya di Wisuda Sarjana STIE Harapan Medan di Selekta Convention Hall Jl Listrik Medan, kemarin.

Karenanya kata dia, STIE Harapan harus mendisain sesuatu yang bersifat “Competitive Advantage” yaitu suatu keunggulan bersaing dari masing-masing program studi. “Kita tidak bisa hanya sekedar berjalan, proses, lalu begitu saja lulus, tapi kita harus cermat mengantispais kehendak masyarakat dan harus mempunyai keunggulan yang spesifik,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Ketua STIE Harapan Medan, H.Kersna Minan,SE.M.Si.Ak.CA, wisudawan harus dapat mengembangkan karakter diri, Sehingga dengan karakter tersebut wisudawan bisa bersaing dan unggul dari pesaing yang lain dan dapat bertahan menghadapi gelombang kehidupan masa datang dengan segala problemanya.

Sedangkan Koordinator Kopertis Wil-I Aceh-Sumut, Prof.Dian Armanto, MPd.,MA.,MSc.,Phd menambahkan sebagai wisudawan harus “kuat ,kokoh dan pemberani”. Sebab sebagai wisudawan sangat bergantung kepada ilmu pengetahuannnya.

Oleh karena itu, wisudawan harus mempunyai empat hal, yakni ilmu pengetahuan yang bermanfaat, mampu menerapkan ilmu pengetahuan tersebut, dapat memecahkan masalah dan dapat bertanggung jawab.

Prof Dian menambahkan untuk menjadi PTS yang sehat dan baik memenuhi 9 kriteria seperti yayasan punyaKumham, izinnya ada, laporan PDPT tepat waktu, SNPT yang baru, dosen harus S2, ratio dosen dan mahasiswa, akreditasi prodi dan tridharma.

Sementara itu, Pembantu Ketua-III STIE Harapan Mukhsini Moenir.BA.SH.MH melaporkan, wisudawan yang dilantik sebanyak 481 wisudawan yang terdiri dari 13 orang Ahli Madya Program Studi Manajeman Perkantoran, Sarjana Ekonomi 428 orang yang terdiri atas 242 orang sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi dan 186 orang Program Studi Manajemen, dan Magister Manajemen (MM) sebanyak 40 orang.
Dengan wisuda tersebut STIE Harapan Medan sejak berdiri 11 Februari 1974 jumlah alumni sebanyak 15.310 alumni yang terdiri atas 4.482 alumni jenjang Diploma – 3, sebanyak 10.598 alumni strata – 1 dan 230 alumni jenjang Strata –2.

Sidang Terbuka Senat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Harapan melantik Ahli Madya, Sarjana dan Magister Manajemen (S-2) untuk tahun akademi 2013/2014 di Selecta Convention Hall Medan, 18 Desember 2014.

Dalam acara wisuda tersebut turut dihadiri jajaran pengurus harian Yayasan dan Pimpinan Sekolah Tinggi lingkungan Yaspendhar Medan dan diisi dengan hiburan tarian dan paduan suara mahasiswa. (OB1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *