OBROLANBISNIS.com– PT Nissan Motor Indonesia (NMI) memperkenalkan Datsun GO Panca Special Version, varian terbaru dalam jumlah terbatas, yang menampilkan gaya lebih berani dan ditujukan untuk risers yang menginginkan tampilan lebih tegas dan sporty.
Datsun GO Panca Special Version hadir dengan dua varian warna, yaitu White Edition dan Red Edition.
Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja mengatakan, sudah menjadi komitmen Datsun untuk menyediakan akses dalam menghadirkan mobil yang terjangkau dengan desain yang atraktif.
Datsun GO Panca Special Version didesain untuk risers yang memiliki keinginan tampil lebih berani dan lebih tegas, sehingga meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam berkendara.
Kedua varian GO Panca Special Version hadir dengan aksen merah dan hitam yang khas, sehingga mempertajam lekuk garis pada body mobil.