Inilah Kepedulian Persatuan Wanita Patra Pertamina MOR I Sambut Natal dan Tahun Baru

OBROLANBISNIS.com – Persatuan Wanita Patra (PWP) tingkat Wilayah Marketing Operation Region (MOR) I melaksanakan bakti sosial kunjungan ke Panti Asuhan Elim Anugerah, (10/12/2018). Kegiatan ini dalam momentum menyambut Natal dan Tahun Baru 2019.

Kunjungan bakti sosial ini dihadiri oleh 18 orang pengurus PWP Tingkat Wilayah MOR I yang dipimpin oleh Nani Santanu, Ketua PWP Tingkat Wilayah MOR I. Kehadiran dari pengurus PWP ini tidak hanya kegiatan bakti sosial, namun juga menghibur 40 orang anak-anak yatim yang masih bersekolah tingkat SD, SMP dan SMU.

Bacaan Lainnya

Ketua PWP Tingkat Wilayah MOR I, Nani Santanu mengatakan, kegiatan sosial ini dilakukan sebagai bagian untuk berbagi kasih kepada Panti Asuhan Elim Anugerah dengan memberikan bantuan renovasi Panti Asuhan

“Kami senang untuk datang mengunjungi adik-adik Panti Asuhan Elim Anugerah dan berbagi bersama mereka. Sebagai bagian dari Pertamina, kami merasa perlu untuk berbagi dengan adik-adik ini sekaligus menyambut Natal dan Tahun Baru 2019. Kami berharap bantuan dan hadiah yang kami berikan ini bermanfaat untuk adik-adik Panti Asuhan Elim Anugerah,” kata Nani Santanu.

Bantuan yang diberikan oleh PWP Tingkat Wilayah MOR I kepada Panti Asuhan Elim Anugerah adalah baju layak pakai, permainan, serta bantuan untuk renovasi Panti Asuhan. Kegiatan diisi dengan penamilan anak-anak Panti Asuhan Elim Anugerah, Cerita Pengembangan Tabiat Anak, Serta pemberian santunan untuk anak-anak Panti Asuhan Elim Anugerah. ***

[rel/OB1]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan