OBROLANBISNIS.com – Semangat entrepreneur (wirausaha) terus digelorakan Deputi Bisnis II PT Pegadaian (Persero) Kanwil I Medan. Terkhusus pada kaum milenial yang didorong untuk mengembangkan semangat berwirausaha.
Para entrepreneur dari kalangan milenial di Kota Medan dimotivasi untuk mampu bersaing dan berinovasi dalam era digitalisasi.
Kali ini, Deputi Bisnis II PT Pegadaian (Persero) Kanwil I Medan menghadirkan motivator Yosefine N Sembiring yang juga sebagai dosen dan pengusaha, untuk memberikan pencerahan trik dan tip mengembangkan industri rumahan.
Dalam seminar bertajuk The Gade Smart and Try yang berlangsung di The Gade Coffee and Gold Jalan Sei Bahorok, Sabtu (19/10/2019), Yosefine Sembiring yang akrab disapa Pipin mengatakan, semua orang bisa jadi jutawan walau hanya dari rumahan.
Menurutnya, hal itu akan dapat tercapai jika para entrepreneur (wirausaha) memiliki semangat, komitmen dan fokus terhadap pengembangan usahanya. “Walau dari rumahan, kita (wirausaha) dapat mengembangkan usaha dengan memanfaatkan media sosial (medsos),” ujarnya.
Ia menyebutkan, agar industri rumahan tetap bertahan dengan kompetitor yang memiliki branding besar, pelaku ‘home industri’ harus berbenah dan mempersiapkan diri. Seperti memiliki value, legalitas yang harus jelas, izin kesehatan dan lainnya, yang bakal mendorong mainset customer.
“Industri rumahan jangan takut untuk menghadapi persaingan dengan kompetitor. Manfaatkan media sosial semaksimal mungkin untuk berjualan sekaligus mengenalkan value produk ke customer,” ujarnya.
Pipin mengungkapkan, kendala dalam pengembangan usaha dipastikan akan menemukan kendala. “Finansial akan menjadi kendala utamanya pengembangan sebuah usaha. Untuk itu, wirausaha harus sudah memikirkan upaya penambahan modal usaha melalui pinjaman,” ucapnya.
Kata Pipin, PT Pegadaian (Persero) sebagai lembaga keuangan milik pemerintah, dapat menjadi pilihan bagi wirausaha untuk mendapatkan pembiayaan modal usaha.
Sementara itu, Sami, Asmen Penjualan Area Medan 2 PT Pegadaian (Persero) Kanwil I Medan mengatakan, kami siap melayani pembiayaan modal usaha bagi para entrepreneur di Kota Medan.
Pegadaian, katanya, memiliki beragam produk pembiayaan modal usaha, baik yang konvensional dan syariah. “Ada KCA, Gadai BPKB, Rahn dan Rahn Tasjily Tanah (SHM) yang dapat menjadi pilihan pembiayaan modal usaha dari Pegadaian,” katanya.
Joe, sapaan akrabnya menambahkan, BPKB kendaraan bermotor baik roda dua dan empat dapat digadaikan ke Pegadaian untuk mendapatkan pembiayaan dengan sewa modal yang relatif murah. Tak hanya itu, Pegadaian juga telah menerima sertifikat tanah dan rumah sebagai jaminan gadai.
“Pegadaian juga menerima gadai sertifikat tanah dan rumah sebagai jaminan pembiayaan modal usaha. Bagi wirausaha yang butuh tambahan modal usaha, silahkan ke Pegadaian, kami siap melayani,” cetus Joe.
Joe menyebutkan, Pegadaian juga melayani nasabah yang ingin berinvestasi masa depan. Pilihannya adalah emas. “Pegadaian memiliki Tabungan Emas yang dapat dimanfaatkan sebagai investasi. Uang yang ditabungan akan dikonversi menjadi pundi-pundi gram emas,” jelasnya. ***
[OB1]