MAXscript Class Awards 2020 Mendorong Lahirnya Talenta Kreatif Unggul

MAXscript Class Awards 2020 Mendorong Lahirnya Talenta Kreatif Unggul

MAXscript Class Awards 2020 Mendorong Lahirnya Talenta Kreatif Unggul | OBROLANBISNIS.com — Setelah melewati berbagai rangkaian proses seleksi yang cukup ketat, akhirnya program MAXscript Class yang diselenggarakan berkat kolaborasi antara Telkomsel, melalui MAXstream bersama Wahana Edukasi telah mencapai puncaknya.

Dalam puncak acara bertajuk MAXscript Class Awards 2020 yang diselenggarakan pada 8 Juli 2021, terpilih 10 pemenang Juara Kelas MAXscript 2021.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Nirwan Lesmana mengatakan, Telkomsel mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang terpilih dan berhasil keluar sebagai Juara Kelas MAXscript 2020.

 

Bacaan Lainnya



Telkomsel memaknai program MAXscript Class 2020 sebagai salah satu perwujudan komitmen untuk terus bergerak maju membuka semua peluang bagi masyarakat untuk dapat memaksimalkan potensi diri di segala aspek kehidupan.

“Telkomsel pun berharap, hadirnya program MAXscript Class ini mampu menjadi sarana untuk mendorong lebih banyak lagi lahirnya talenta kreatif unggul di Indonesia,” kata Nirwan.

MAXscript Class adalah sebuah program penulisan, kompetisi dan pelatihan yang bertujuan untuk percepatan regenerasi penulis-penulis skenario di Indonesia.

 

INFO BISNIS

• Telkomsel Mencari Talenta Kreatif Untuk Diberi Penghargaan

Program ini menghadirkan sejumlah mentor berpengalaman di bidangnya yang akan memilih penulis terbaik yang kemudian akan dibimbing untuk ikut berpartisipasi dalam proyek-proyek pembuatan serial di Wahana Kreator bersama MAXstream ke depannya.

Sejak pertama kali pendaftaran dibuka pada 28 Oktober-24 November 2020, tercatat ada 1.693 peserta yang mendaftar. Para peserta ini kemudian melalui proses seleksi dan mendapatkan materi penulisan dalam delapan tahap yang terbagi, diantaranya Isu & Argumen, Premis, Character’s & Character Arc, Sinopsis Pendek, Outline, Treatment, Dialog, dan Pengajar Tamu.

Melalui delapan tahap tersebut, ribuan peserta yang berasal dari penjuru Indonesia itu kemudian disaring dan hanya menyisakan 10 peserta terbaik yang diumumkan pada ajang MAXscript Class Award 2020.

 



Diadakannya MAXscript Class Award ini sendiri tak lain sebagai puncak kegiatan MAXscript Class selama satu tahun dan sebagai ajang untuk memberikan penghargaan kepada para pemenang yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan MAXscript Class 2020.

“Laju perkembangan industri kreatif secara cepat akhir-akhir ini terutama di masa pandemi membuat kebutuhan khalayak akan konten menjadi semakin tinggi. Maka dari itu, menjadi penting untuk bisa menghadirkan penulis-penulis baru sehingga karya cerita yang diproduksi akan semakin beragam. Semoga program MAXscript Class ini dapat menjadi jawaban atas kebutuhan industri kreatif tersebut serta menciptakan karya yang bermanfaat bagi khalayak,” ujar CEO Wahana Kreator Nusantara Salman Aristo.

 

INFO BISNIS

• Inilah Idola Bulan Sutena yang Mengispirasinya


Adapun ke 10 orang peserta terbaik, yaitu Wahid Rahman (Kita/Kami), Salman Hakim (Kari), Qathrunnada Fakhrina (Dalam Diam), Muhammad Ahdiar Syaifan (Untitled), May Risky Samosir (Purnama Kedua Belas), Iqbal Alfajri (Pesawat Tangguh), Grace Wijaya (Kenangan di Bioskop), Aulia Hakim (The Syndicate), Ariel Febriba Niswar (Instamama), Kurnia Cahya Putra (Baur Semesta).

Dari kesepuluh peserta terbaik ini telah terpilih tiga ranking terbaik dengan total hadiah senilai Rp150 juta, yakni Salman Hakim, Aulia Hakim, dan Kurnia Cahya Putra.

Nirwan menambahkan, pemenang yang terpilih juga berkesempatan untuk terlibat dalam pengembangan script dan kreatif untuk sejumlah proyek MAXstream Originals, di antaranya Series Indonesia Binner, Love Games Movie dan lainnya.

“Sekali lagi selamat kepada pemenang dari MAXscript Class 2020. Semoga program MAXscript Class ini akan menjadi program rutin yang nantinya bisa menjadi sebuah wadah untuk membuka peluang dan kesempatan yang lebih luas bagi lebih banyak sineas dan pelaku industri kreatif Tanah Air dalam menciptakan hiburan berkualitas bagi masyarakat Indonesia. Ke depan, Telkomsel sebagai leading digital telco company berkomitmen untuk terus melakukan berbagai terobosan baru ke depan, tak hanya terbatas dalam hal produk dan layanan, melainkan juga pada berbagai aksi kolaborasi dengan seluruh pihak yang dapat membuka peluang lebih luas untuk segala kemungkinan,” sebut Nirwan. ***

 




Google Translate


MAXscript Class Awards 2020 Encourages the Birth of Superior Creative Talents | OBROLANBISNIS.com — After going through a series of rigorous selection processes, finally the MAXscript Class program, which was held thanks to a collaboration between Telkomsel, through MAXstream and Wahana Edukasi, has reached its peak.

In the highlight of the event titled MAXscript Class Awards 2020 which was held on July 8, 2021, 10 winners of the 2021 MAXscript Class Champion were selected.

Vice President of Digital Lifestyle Telkomsel, Nirwan Lesmana said, Telkomsel congratulates all participants who were selected and managed to come out as the 2020 MAXscript Class Champion.

 



Telkomsel interprets the MAXscript Class 2020 program as a manifestation of its commitment to keep moving forward to open all opportunities for the community to be able to maximize their potential in all aspects of life.

“Telkomsel also hopes that the presence of the MAXscript Class program can be a means to encourage the birth of more superior creative talents in Indonesia,” said Nirwan.

MAXscript Class is a writing, competition and training program aimed at accelerating the regeneration of screenwriters in Indonesia.

This program presents a number of experienced mentors in their fields who will choose the best writers who will then be guided to participate in serial projects at Wahana Kreator with MAXstream in the future.

 

Since registration was first opened on October 28-November 24, 2020, there were 1,693 participants who registered. The participants then went through a selection process and received writing materials in eight stages which were divided into issues & arguments, premise, character’s & character arc, short synopsis, outline, treatment, dialogue, and guest lecturers.

Through these eight stages, thousands of participants from all over Indonesia were then screened and only the 10 best participants were announced at the MAXscript Class Award 2020.

The holding of the MAXscript Class Award itself is nothing but the culmination of the MAXscript Class activity for one year and as an event to give awards to the winners who have participated in the MAXscript Class 2020 activity.

“The rapid development of the creative industry recently, especially during the pandemic, has made the audience’s need for content higher. Therefore, it is important to be able to bring in new writers so that the stories produced will be more diverse. Hopefully this MAXscript Class program can be an answer to the needs of the creative industry and create works that are beneficial to the public,” said Wahana Kreator Nusantara CEO Salman Aristo.

 



The 10 best participants were Wahid Rahman (Us/Us), Salman Hakim (Kari), Qathrunnada Fakhrina (In Silence), Muhammad Ahdiar Syaifan (Untitled), May Risky Samosir (Twelfth Full Moon), Iqbal Alfajri (Tough Aircraft). ), Grace Wijaya (Memories in Cinema), Aulia Hakim (The Syndicate), Ariel Febriba Niswar (Instamama), Kurnia Cahya Putra (Baur Semesta).

From the ten best participants, three best rankings have been selected with a total prize of Rp. 150 million, namely Salman Hakim, Aulia Hakim, and Kurnia Cahya Putra.

Nirwan added that the selected winners also had the opportunity to be involved in script and creative development for a number of MAXstream Originals projects, including Series Indonesia Binner, Love Games Movie, etc.

“Once again, congratulations to the winners of the MAXscript Class 2020. Hopefully this MAXscript Class program will become a routine program that will later become a forum to open wider opportunities and opportunities for more filmmakers and creative industry players in the country in creating quality entertainment for the community. Indonesia. Going forward, Telkomsel as a leading digital telco company is committed to continuing to make new breakthroughs going forward, not only limited to products and services, but also in various collaborative actions with all parties that can open wider opportunities for all possibilities,” said Nirwan. ***

 

 



[rel/OB1]

#Telkomsel
#Kreatif
#InfoBisnis


Referensi

Sejarah Telkomsel

Arti Simbol Telkomsel

Promo Telkomsel

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan