Niat Rahudman Harahap Berkurban Yakin Perintah Allah Untuk Berbagi

Niat Rahudman Harahap Berkurban Yakin Perintah Allah Untuk Berbagi

Niat Rahudman Harahap Berkurban Yakin Perintah Allah Untuk Berbagi | OBROLANBISNIS.com — Merayakan Hari Raya Idul Adha tahun 2021, mantan Wali Kota Medan yang sekaligus tokoh masyarakat, Rahudman Harahap dan keluarga memotong 4 ekor hewan kurban. 3 ekor sapi di Gerai Indah Traso Jalan Setia Budi Medan dan seekor di lembaga pemasyaratan, Selasa, 20 Juli 2021.

“Total ada empat ekor sapi yang kita kurbankan. 3 untuk karyawan dan masyarakat sekitar, sedangkan 1 ekor untuk warga di lembaga pemasyarakatan,” ujarnya.

Dijelaskannya, pemotongan hewan kurban ini setiap tahun dilaksanakan dengan niat meyakini perintah Allah SWT untuk berbagi kepada sesama. Apalagi, saat ini kondisi ekonomi masyarakat sedang sulit. Sehingga, dengan pembagian hewan kurban ini akan mengembalikan semangat.

 

Bacaan Lainnya
 



“Yang dibutuhkan masyarakat saat ini adalah perhatian dan kepedulian. Jadi, apa yang bisa kita bantu akan kita bantu. Misalnya, dengan berbagi daging hewan kurban,” lanjut Rahudman Harahap.

Selain berbagi dengan masyarakat sekitar, hewan kurban juga dibagikan kepada para penyapu jalan yang ada di Medan Petisah dan pengangkut sampah. Karena, masyarakat dengan ekonomi kecil ini yang perlu perhatian dan dukungan dari masyarakat.

Rahudman Harahap mengatakan, bila para pejabat dan orang kaya ikhlas dan ikut berkurban, dipastikan seluruh warga kurang mampu di Medan dan Sumatera Utara akan dapat menikmati makan daging kurban baik sapi maupun kambing.

 

INFO BISNIS

• Curhat Penyapu Jalan ke Mantan Walikota Medan Rahudman Harahap

“Kebutuhan akan daging masyarakat kurang mampu akan terpenuhi dan Insha Allah, tidak akan ada lagi yang kurang gizi. Kalau gizi masyarakat terpenuhi, maka akan tercapai masyarakat sehat jiwa dan rohani,” tambahnya.

Rahudman Harahap berharap, melalui kurban ini akan semakin meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dan peduli kepada sesama. Dan ke depannya, akan semakin banyak masyarakat yang berkurban untuk membantu sesama.

“Semakin banyak orang yang kita bantu, maka akan semakin berkurang pula orang yang kurang mampu,” tutupnya.

Selain melaksanakan kurban, Rahudman Harahap juga open house yang dihadiri oleh keluarga, karyawan dan para santri Rumah Tahfiz Alquran Tonggol Saidah. ***

 

 

Google Translate

 

Rahudman Harahap’s Intention to Sacrifice Is Sure of Allah’s Command to Share | OBROLANBISNIS.com — Celebrating Eid al-Adha in 2021, the former Mayor of Medan who is also a community leader, Rahudman Harahap and his family slaughtered 4 sacrificial animals. 3 cows at the Outlet Indah Traso Jalan Setia Budi, Medan and one at the correctional institution, Tuesday, July 20, 2021.

“We sacrificed four cows in total. 3 for employees and the surrounding community, while 1 for residents in correctional institutions,” he said.

He explained that the slaughter of sacrificial animals is carried out every year with the intention of believing in Allah’s command to share with others. Moreover, the current economic condition of the community is difficult. So, by distributing this sacrificial animal, it will restore the spirit.

 

 


“What the community needs right now is attention and care. So, what we can help we will help. For example, by sharing the meat of sacrificial animals,” continued Rahudman Harahap.

In addition to sharing with the surrounding community, sacrificial animals were also distributed to street sweepers in Medan Petisah and garbage collectors. This is because people with small economies need attention and support from the community.

Rahudman Harahap said, if officials and rich people are sincere and participate in the sacrifice, it is certain that all underprivileged residents in Medan and North Sumatra will be able to enjoy eating sacrificial meat, both cows and goats.

 

“The need for meat of the underprivileged will be fulfilled and Insha Allah, there will be no more malnutrition. If the nutrition of the community is fulfilled, it will achieve a mentally and spiritually healthy society,” he added.

Rahudman Harahap hopes that this sacrifice will further increase faith in Allah SWT and care for others. And in the future, more and more people will sacrifice to help others.

“The more people we help, the less people who are less fortunate will be,” he concluded.

In addition to carrying out the sacrifice, Rahudman Harahap also opened an open house which was attended by families, employees and students of the Tonggol Saidah Tahfiz Al-Quran House. ***

 



[rel/OB1]

#RahudmanHarahap
#Medan
#InfoBisnis

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *