Es Teler 77 Bagikan Tiga Kunci Sukses Tiga Dekade Bertahan

  • Whatsapp
Es Teler 77 Bagikan Tiga Kunci Sukses Tiga Dekade Bertahan

Es Teler 77 Bagikan Tiga Kunci Sukses Tiga Dekade Bertahan | OBROLANBISNIS.com Mempertahankan eksistensi suatu bisnis bukanlah hal yang mudah, apalagi untuk dapat sukses melintasi berbagai generasi. Diperlukan kecermatan untuk merumuskan strategi yang tepat agar bisnis dapat berkembang dan unggul di tengah persaingan pasar, terlebih di tengah era digital di mana perilaku pelanggan sudah banyak berubah. Adaptasi terhadap perkembangan digital sangat diperlukan untuk terus mengakomodasi kebutuhan pasar layaknya yang dilakukan oleh Es Teler 77, salah satu restoran legendaris Indonesia yang mampu eksis hampir empat dekade.

Bacaan Lainnya

Pada tahun 1982, mendiang Sukyatno Nugroho bersama istrinya, Yenny Setia Widjaja, mendirikan Es Teler 77, setelah mendapat inspirasi dari sang ibu mertua yang berhasil memenangkan lomba membuat es teler di tingkat nasional. Dari kemenangan tersebut, ia dan keluarga membuka warung es teler sederhana di bilangan Jakarta Pusat dan sekarang telah berkembang menjadi 140 gerai Es Teler 77 yang tersebar di Indonesia maupun mancanegara.

Memasuki dekade keempat berbisnis, Es Teler 77 tak lagi hanya identik dengan hidangan es teler, tetapi juga berbagai menu kuliner khas Indonesia yang menjadi kegemaran masyarakat. Renno Restiano, Marketing Es Teler 77 mengatakan, keberhasilan Es Teler 77 dalam bertahan selama hampir empat dekade tentunya bukan tanpa berbagai tantangan. Namun, hal tersebut mencerminkan komitmen kami dalam menghadirkan layanan terbaik dan berbagai makanan dan minuman yang berkualitas.



“Kami senantiasa melakukan perubahan terhadap strategi yang kami terapkan agar dapat bertahan seiring dengan perubahan zaman. Kami harap keberhasilan kami dalam bertahan dan berkembang selama ini dapat menjadi contoh bagi pebisnis pemula yang berkeinginan merintis bisnisnya sendiri,” katanya, Sabtu, 9 Oktober 2021.

Tiga kunci sukses itu di antaranya tetap Konsistensi. Menurut Renno, kunci dari bisnis yang sukses terletak pada produk atau layanan yang ditawarkan. Untuk terus bertahan dan berkembang dari tahun ke tahun, Es Teler 77 selalu berusaha untuk mengedepankan kualitas produk dan mempertahankan cita rasa autentik yang telah membuahkan kesetiaan pelanggan.

“Tanpa konsistensi rasa dan pelayanan yang baik, akan sulit untuk mengharapkan para pelanggan untuk kembali bertransaksi di gerai kami,” jelas Renno. “Selain aspek rasa dari makanan dan minuman yang kami hadirkan, kami juga memastikan bahwa layanan yang diterima pelanggan terus konsisten sehingga dapat menghasilkan rasa nyaman dan keinginan untuk kembali ke restoran kami,” tambahnya. Lalu, terbuka untuk beradaptasi sesuai zaman. Selain menjaga cita rasa masakan yang autentik, Es Teler 77 juga selalu mengikuti apa yang tengah digemari oleh masyarakat dan berinovasi dalam menciptakan menu baru.



INFO BISNIS 

Keuntungan Double di 10.10 ShopeePay Deals

“Kami percaya bahwa pelanggan adalah raja. Oleh karena itu, kami selalu berusaha untuk menyesuaikan strategi bisnis kami dengan keinginan masyarakat. Tidak hanya dari segi menu, tetapi juga dalam metode pembayaran yang diterima seperti ShopeePay,” jelas Renno.

Terakhir dengan memaksimalkan promosi dan kolaborasi di momen yang tepat. Selama hampir empat dekade melalui pasang surut bisnis, satu lagi hal yang terus dilakukan oleh Es Teler 77 untuk mempertahankan eksistensinya adalah melakukan promosi secara strategis di momen yang tepat. Salah satu momen yang dipilih Es Teler 77 untuk melakukan promosi adalah di tanggal cantik setiap bulannya.

“Situasi pandemi tentunya membawa dampak kepada kami, namun berkat bekerja sama dengan ShopeePay dan berpartisipasi dalam kampanye tanggal cantik, kami dapat meningkatkan jumlah transaksi menggunakan ShopeePay hingga 100%. Kampanye yang dihadirkan oleh ShopeePay semakin mendorong pelanggan setia kami untuk bertransaksi di gerai-gerai kami berkat promo yang dihadirkan,” jelas Renno. Di bulan Oktober ini, Es Teler 77 turut berpartisipasi di kampanye tanggal cantik 10.10 ShopeePay Double Deals. Melalui kampanye tersebut, beragam hidangan dari Es Teler 77 bisa dinikmati dengan lebih hemat berkat adanya promo seperti Buy 1 Get 1 Deals, Voucher Cashback 100% seharga Rp100, hingga Flash Sale Rp1.



“Berkat tiga kunci sukses inilah Es Teler 77 dapat terus bertahan selama hampir empat dekade, dan bahkan dalam situasi pandemi sekalipun. Di tengah pandemi, layanan pesan antar makanan seperti ShopeeFood juga sangat membantu kami untuk terus menghadirkan kemudahan dan keuntungan berlebih dengan beragam promo menarik bagi para pelanggan kami yang ingin bersantap dari rumah. Setiap bisnis memiliki kesempatan untuk sukses dan bertahan selama beberapa dekade, namun ketiga hal tersebut sebaiknya selalu dilakukan agar dapat terus bertahan dan berkembang seiring perkembangan zaman,” tutup Renno. ***


Google Translate

Es Teler 77 Shares Three Keys to Success in Three Decades of Survival | OBROLANBISNIS.com– Maintaining the existence of a business is not easy, especially to be successful across generations. Care must be taken to formulate the right strategy so that the business can develop and excel in the midst of market competition, especially in the midst of the digital era where customer behavior has changed a lot.

Adaptation to digital developments is urgently needed to continue to accommodate market needs as has been done by Es Teler 77, one of Indonesia’s legendary restaurants that has been around for almost four decades.

In 1982, the late Sukyatno Nugroho and his wife, Yenny Setia Widjaja, founded Es Teler 77, after getting inspiration from their mother-in-law who won the national ice-teler-making competition. From this victory, he and his family opened a simple Es Teler stall in Central Jakarta and now it has grown to 140 Es Teler 77 outlets spread across Indonesia and abroad.
Entering its fourth decade of doing business, Es Teler 77 is no longer synonymous with es teler dishes, but also various Indonesian culinary menus that are people’s favorites. Renno Restiano, Marketing of Es Teler 77 said, Es Teler 77’s success in surviving for almost four decades is certainly not without various challenges. However, it reflects our commitment to providing the best service and a variety of quality food and beverages.



“We are constantly making changes to the strategies we implement in order to survive in line with changing times. We hope that our success in surviving and developing so far can be an example for novice businessmen who want to start their own business,” he said, Saturday, October 9, 2021.

The three keys to success are consistency. According to Renno, the key to a successful business lies in the products or services offered. To continue to survive and develop from year to year, Es Teler 77 always strives to prioritize product quality and maintain authentic flavors that have resulted in customer loyalty.

“Without consistent taste and good service, it will be difficult to expect customers to return to transact at our outlets,” explained Renno. “In addition to the taste aspect of the food and beverages that we present, we also ensure that the service received by customers continues to be consistent so that it can generate a sense of comfort and desire to return to our restaurant,” he added. Then, open to adapt according to the times. In addition to maintaining the authentic taste of cuisine, Es Teler 77 also always follows what is currently popular with the community and innovates in creating new menus.

“We believe that the customer is king. Therefore, we always try to adapt our business strategy to the wishes of society. Not only in terms of menus, but also in accepted payment methods such as ShopeePay,” explained Renno.



Lastly, by maximizing promotions and collaborations at the right moment. For nearly four decades through the ups and downs of the business, one more thing that Es Teler 77 continues to do to maintain its existence is to do promotions strategically at the right moment. One of the moments that Es Teler 77 chose to promote is on a beautiful date every month.

“The pandemic situation certainly had an impact on us, but thanks to collaborating with ShopeePay and participating in the beautiful date campaign, we were able to increase the number of transactions using ShopeePay by up to 100%. The campaign presented by ShopeePay further encourages our loyal customers to transact at our outlets thanks to the promos that are presented, “explained Renno. This October, Es Teler 77 participated in the 10:10 ShopeePay Double Deals beautiful date campaign. Through this campaign, various dishes from Es Teler 77 can be enjoyed more efficiently thanks to promos such as Buy 1 Get 1 Deals, 100% Cashback Vouchers for Rp. 100, to Flash Sale of Rp. 1.



“It is thanks to these three keys to success that Es Teler 77 has been able to survive for almost four decades, and even in a pandemic situation. In the midst of a pandemic, food delivery services such as ShopeeFood are also very helpful for us to continue to provide convenience and excess benefits with various attractive promos for our customers who want to dine from home. Every business has the opportunity to succeed and survive for decades, but these three things should always be done so that they can continue to survive and develop with the times,” concluded Renno. ***



[ril/RED]

#ShopeeDeals10.10

#Discount

#InfoBisnis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.