Telkomsel Jawab Kebutuhan Layanan Komunikasi di Luar Negeri Dengan Paket RoaMax

Telkomsel Jawab Kebutuhan Layanan Komunikasi di Luar Negeri Dengan Paket RoaMax | OBROLANBISNIS.com — Telkomsel melakukan pembaruan produk paket roaming internasional dengan menghadirkan Paket RoaMax (Roaming Maximal).

Paket RoaMax hadir untuk mengakomodasi kebutuhan akses komunikasi para pelanggan yang mulai meningkat sejak mulai dibukanya beberapa akses perjalanan internasional ke beberapa negara.

Vice President Consumer Sales Telkomsel Sumatera, Mulya Budiman menyampaikan, dengan mulai dibukanya akses perjalanan internasional, yang terbaru yaitu dari Batam ke Singapura, kebutuhan akses roaming internasional terus meningkat.

Kenyamanan mengakses komunikasi serta internet di luar negeri menjadi hal yang sangat penting, terutama untuk update media sosial secara real time.

“Sesuai dengan komitmen Telkomsel untuk selalu mendengar kebutuhan pelanggan dan menghadirkan produk dan layanan yang customer-centric, akhirnya kami meluncurkan paket Roaming RoaMax dengan penawaran harga dan kuota yang setara dengan SIM card lokal di berbagai negara,” sebutnya.

 

Bacaan Lainnya
INFO BISNISKemendag Gandeng Polri Untuk Menindak Penyelewengan Migor

Penawaran kuota RoaMax dari Telkomsel ini tersedia untuk 202 negara tujuan bekerjasama dengan 461 operator telekomunikasi diseluruh dunia. Dengan memanfaatkan paket RoaMax, pelanggan tidak perlu repot melakukan penggantian SIM card atau membawa tambahan device wifi portable ketika bepergian ke luar negeri.

Selain itu, Telkomsel juga menyediakan kantor pelayanan GraPARI di luar negeri seperti di Arab Saudi, Hongkong dam Taiwan.

Harga kuota RoaMax sendiri sudah disesuaikan agar bersaing dengan harga tourist SIM card maupun lokal SIM card di negara tujuan. Bahkan, untuk kuota RoaMax destinasi Singapura, pelanggan Telkomsel bisa mendapatkan paket internet 100 GB dengan harga Rp 150.000 untuk masa aktif 7 hari. Informasi lebih lanjut mengenai paket roaming RoaMax dari Telkomsel dapat diakses di www.telkomsel.com/roamax.

“Dengan penawaran harga kuota yang sangat bersaing dibandingkan dengan harga kuota tourist SIM card, kuota RoaMax ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah serta pengalaman berbeda bagi para pelanggan dalam menikmati akses layanan data di luar negeri dengan mudah dan nyaman. Paket ini diharapkan mampu memenuhi segala kebutuhan ketika bepergian, baik untuk menjaga agar pelanggan tetap dapat terhubung dengan keluarga dan kerabat maupun untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup digitalnya seperti bermedia sosial dan mengakses layanan digital lainnya,” beber Mulya. ***

 

google translate

 

Telkomsel Answers Communication Service Needs Overseas With RoaMax Packages | OBROLANBISNIS.com — Telkomsel has updated its international roaming package product by presenting the RoaMax (Roaming Maximal) Package.

The RoaMax package is here to accommodate the communication access needs of customers which have started to increase since the opening of several international travel accesses to several countries.

Vice President of Consumer Sales for Telkomsel Sumatra, Mulya Budiman said, with the opening of international travel access, the latest from Batam to Singapore, the need for international roaming access continues to increase.

The convenience of accessing communication and the internet abroad is very important, especially for real-time social media updates.

 

“In accordance with Telkomsel’s commitment to always listen to customer needs and deliver customer-centric products and services, we finally launched the RoaMax Roaming package with prices and quotas that are equivalent to local SIM cards in various countries,” he said.

This RoaMax quota offer from Telkomsel is available for 202 destination countries in collaboration with 461 telecommunication operators around the world. By utilizing the RoaMax package, customers don’t have to bother changing SIM cards or bringing additional portable wifi devices when traveling abroad.

In addition, Telkomsel also provides GraPARI service offices abroad, such as in Saudi Arabia, Hong Kong and Taiwan.

The price of the RoaMax quota itself has been adjusted to compete with the price of tourist SIM cards and local SIM cards in the destination country. In fact, for the RoaMax quota for Singapore destinations, Telkomsel customers can get a 100 GB internet package at a price of IDR 150,000 for an active period of 7 days. Further information about RoaMax roaming packages from Telkomsel can be accessed at www.telkomsel.com/roamax.

“By offering a quota price that is very competitive compared to the price of a tourist SIM card quota, this RoaMax quota is expected to provide added value and a different experience for customers in enjoying easy and comfortable access to data services abroad. This package is expected to be able to meet all needs when traveling, both to keep customers connected with family and relatives as well as to fulfill their digital lifestyle needs, such as using social media and accessing other digital services,” Mulya explained. ***



[rel/OB2]

#Telkomsel
#Komunikasi
#InfoBisnis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.