Paket RoaMAX Haji | Permudah Komunikasi Bersama Keluarga di Tanah Air

Paket RoaMAX Haji | Permudah Komunikasi Bersama Keluarga di Tanah Air

Paket RoaMAX Haji | Permudah Komunikasi Bersama Keluarga di Tanah Air | OBROLANBISNIS.com — Dalam menghadirkan layanan komunikasi yang mudah dan terjangkau selama ibadah haji 2022, Telkomsel menghadirkan paket RoaMAX Haji.

Dengan paket tersebut, Jemaah haji Indonesia dapat menggunakan beragam layanan, seperti internet, telepon dan SMS tanpa harus mengganti kartu atau USIM yang ada di negara tujuan. Paket ini menawarkan berbagai solusi layanan komunikasi lengkap yang dapat dipilih Jemaah sesuai dengan kebutuhannya.

Vice President Consumer Sales Area Sumatera Telkomsel, Mulya Budiman mengatakan, Telkomsel berkomitmen untuk selalu menghadirkan beragam produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan, khususnya dalam mendukung komunikasi di momen ibadah haji yang kembali dibuka pada tahun 2022 ini.

Telkomsel melihat pentingnya layanan komunikasi sebagai platform untuk menyambung silaturahmi dan berbagi kabar dengan sanak saudara di tanah air.

Dengan layanan roaming ini, para Jemaah Haji cukup mengaktifkan paket RoaMAX Haji melalui aplikasi My Telkomsel atau layanan UMB di *266*15# kemudian setelah paket aktif dapat langsung digunakan tanpa harus mengganti dengan kartu perdana atau USIM lokal.

Telkomsel menghadirkan beragam paket internet RoaMAX Haji mulai dari Rp450.000,00 dengan pilihan kuota hingga 15 GB. Selain itu, Telkomsel juga menyediakan paket Combo RoaMAX Haji yang dapat digunakan untuk layanan internet, telepon dan sms mulai dari 550 ribu rupiah.

Untuk aktivasi dan info lebih lanjut mengenai paket tersebut, Jemaah dapat mengakses di Aplikasi My Telkomsel kemudian memilih paket Roaming atau RoaMAX Haji atau mengakses halaman web tsel.me/haji.

Bacaan Lainnya

 


Asrama Haji Sumatera

Untuk memudahkan Jemaah Haji dalam mendapatkan layanan komunikasi berkualitas dan terjangkau selama di Arab Saudi, Telkomsel juga membuka posko di 5 Asrama Haji yang ada di Sumatera.

Kelima posko tersebut terletak di Asrama Haji Medan, Banda Aceh, Batam, Padang, dan Palembang yang mulai hadir dari tanggal 3 Juni 2022 atau mengikuti jadwal persiapan keberangkatan Jemaah Haji sesuai dengan Kementerian Agama. Nantinya, para Jemaah Haji juga dapat mengaktifkan paket RoaMAX Haji di posko Telkomsel tersebut.

Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan Posko Haji di Mekah dan Madinah untuk memudahkan Jemaah yang sudah berada Tanah Suci dalam mengaktifkan layanan roaming.

Terdapat 2 Posko di Mekkah yakni di Syisyah Area yang berada di Hotel Khulafaa 3 dan Jarwal Area di Al Kiswah Towers Hotel. Sedangkan di Madinah sendiri juga terdapat 2 Posko, yakni di Al Gharbiyah Area yang ada di Amjaad Al-Garaa Hotel serta Syimaliyah Area di Tabah Towers Hotel.

Di sana Jemaah bisa langsung mendapatkan informasi seputar produk dan layanan RoaMAX Haji serta mengkatifkan langsung paket tersebut.

“Dengan hadirnya paket RoaMAX haji ini diharapkan dapat memberi nilai tambah serta pengalaman berkomunikasi yang nyaman dan terjangkau bagi para Jemaah Haji Indonesia. Telkomsel hadir untuk membuka lebih banyak peluang dalam kemudahan bersilaturahmi serta berbagi momen saat berada di Tanah Suci, sehingga Jemaah tetap nyaman beribadah sembari tetap memberikan kabar kepada keluarga di Tanah Air. Kami juga berdoa semoga seluruh Jemaah mendapatkan kemudahan selama menjalani ritual ibadah Haji 2022 dan pulang kembali ke tanah air dengan haji yang mabrur,” pungkas Mulya. ***

 

google translate

 

RoaMAX Hajj Package | Facilitate Communication with Family in Indonesia | OBROLANBISNIS.com — In presenting easy and affordable communication services during the 2022 Hajj pilgrimage, Telkomsel presents the Hajj RoaMAX package.

With this package, Indonesian Hajj pilgrims can use various services, such as internet, telephone and SMS without having to change the card or USIM in the destination country. This package offers a variety of complete communication service solutions that the congregation can choose according to their needs.

Vice President of Consumer Sales for the Sumatra Area of ​​Telkomsel, Mulya Budiman said, “Telkomsel is committed to always presenting a variety of products and services that suit customer needs, especially in supporting communication at the moment of the pilgrimage, which will reopen in 2022.

Telkomsel sees the importance of communication services as a platform to connect and share news with relatives in the country.

With this roaming service, Hajj pilgrims simply activate the RoaMAX Hajj package through the My Telkomsel application or UMB service at *266*15# then after the package is active, it can be used immediately without having to change to a local starter or USIM card.

Telkomsel offers a variety of RoaMAX Hajj internet packages starting from Rp. 450,000.00 with a choice of quotas of up to 15 GB. In addition, Telkomsel also provides Combo RoaMAX Hajj packages that can be used for internet, telephone and sms services starting from 550 thousand rupiah.

For activation and further information about the package, pilgrims can access the My Telkomsel application then choose the Roaming or RoaMAX Hajj package or access the tsel.me/haji web page

 

Sumatra Hajj Dormitory

To make it easier for Hajj pilgrims to get quality and affordable communication services while in Saudi Arabia, Telkomsel has also opened command posts in 5 Hajj hostels in Sumatra.

The five command posts are located at the Hajj Dormitory in Medan, Banda Aceh, Batam, Padang, and Palembang which will start to appear from June 3, 2022 or follow the schedule for the preparation of the Hajj pilgrims’ departure in accordance with the Ministry of Religion. Later, Hajj pilgrims can also activate the RoaMAX Hajj package at the Telkomsel post.

In addition, Telkomsel also presents Hajj Command Posts in Mecca and Medina to make it easier for pilgrims who are already in the Holy Land to activate roaming services.

There are 2 Command Posts in Mecca, namely the Syisyah Area located at the Khulafaa 3 Hotel and the Jarwal Area at the Al Kiswah Towers Hotel. While in Medina itself there are also 2 Command Posts, namely in the Al Gharbiyah Area in the Amjaad Al-Garaa Hotel and the Syimaliyah Area in the Tabah Towers Hotel.

There, the congregation can immediately get information about RoaMAX Hajj products and services and activate the package directly.

“With the presence of the Hajj RoaMAX package, it is hoped that it can provide added value and a comfortable and affordable communication experience for Indonesian Hajj pilgrims. Telkomsel is here to open up more opportunities to make it easier to stay in touch and share moments while in the Holy Land, so that the congregation remains comfortable worshiping while continuing to provide news to their families in the country. We also pray that all pilgrims will find it easy during the 2022 Hajj rituals and return to their homeland with a mabrur pilgrimage,” Mulya concluded. ***



[rel/OB2]

#Telkomsel
#Komunikasi
#InfoBisnis

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *