Film Drama Terbaru: ‘Kau dan Dia’ Hadir di Telkomsel MAXstream

Film Drama Terbaru: ‘Kau dan Dia’ Hadir di Telkomsel MAXstream

Film Drama Terbaru: ‘Kau dan Dia’ Hadir di Telkomsel MAXstream | OBROLANBISNIS.com — Telkomsel melalui platform video MAXstream kembali mempersembahkan tayangan hiburan film drama terbaru ‘Kau dan Dia 2’.

Konten orisinal bergenre drama remaja ini merupakan sekuel ‘Kau dan Dia’ yang sukses mendapatkan lebih dari 8 juta penonton sejak dirilis perdana pada September 2021 lalu.

Pada film drama terbaru ini, Telkomsel kembali berkolaborasi bersama Trinity Optima Production dan BC Entertainment dalam menghadirkan lanjutan kisah cinta remaja dua sahabat, yang dapat dinikmati secara eksklusif di platform MAXstream sejak 1 Juli 2022.

Secara spesial Telkomsel juga menggelar kegiatan Meet the Cast secara virtual bersama para pemain film serta media dan pelanggan di wilayah Sumatera, Jumat 8 Juli 2022.

General Manager DLS & Direct Sales Area Sumatera Telkomsel, Aka Kandias Al Amin mengatakan, keberhasilan film drama terbaru ‘Kau dan Dia’ dalam menyuguhkan konten hiburan berkualitas bagi masyarakat Indonesia telah mendorong Telkomsel melalui MAXstream bersama Trinity Optima Production dan BC Entertainment untuk merilis sekuelnya.

“Kami berharap kehadiran ‘Kau dan Dia 2’ ini dapat memenuhi ekspektasi masyarakat Indonesia, khususnya para penggemar ‘Kau dan Dia’ yang penasaran dengan kelanjutan kisah persahabatan antara Anneth dan Zara,” sebut Aka.

 

Bacaan Lainnya
 

BISNIS HARI INI: Telkomsel Ajak Pelanggan Segera Ganti Kartu uSIM 4G 

Hadirnya film drama terbaru ‘Kau dan Dia 2’ merupakan langkah keberlanjutan Telkomsel dalam mendukung pertumbuhan industri film Tanah Air melalui berbagai upaya kolaboratif dan juga komitmen MAXstream untuk dapat terus meningkatkan kualitas konten yang dihadirkannya.

“Semoga dengan rilisnya film drama ‘Kau dan Dia 2’ ini dapat mengobati kerinduan para penggemar dan penontonnya, serta dapat mengulang kesuksesan sekuel pertamanya,” tambah Aka.

 

 



Meet the Cast Pemain Film Drama ‘Kau dan Dia 2’

Telkomsel juga menggelar kegiatan Meet the Cast para pemain film Kau dan Dia 2 bersama media dan pelanggan di wilayah Operasional Sumatera.

Dalam acara ini para media dan pelanggan dapat menyapa dan bertanya langsung kepada para pemain yang hadir seperti Anneth Delliecia, Ari Irham, Azela Putri dan Vikri Rasta. Secara ekslusive para pemain juga ikut berbagi keseruan dan cerita menarik seputar pembuatan film Kau dan Dia 2.

Founder & CEO Trinity Optima Production, Yonathan Nugroho menyatakan, mengikuti perjalanan ‘Kau dan Dia 2’ seperti melihat anak kita tumbuh. Hari ini kami seperti mengantar mereka untuk proses inagurasi.

“Nantinya, para penggemar dan penonton yang menorehkan nilai di rapornya. Setelah proses panjang produksi dan promosi, kami semua senang bisa mengantarkan karya ini untuk dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat secara eksklusif melalui platform video MAXstream,” bebernya.

 

 

BISNIS HARI INI: Mata Uang Asia Tak Berkutik Melawan Dolar AS

Melalui sekuel ‘Kau dan Dia 2’, MAXstream ingin menjawab rasa penasaran para penggemar tentang bagaimana kisah persahabatan antara Zara (Zara Leola) dan Anneth (Anneth Delliecia) setelah Anneth resmi berpacaran dengan Naldo (Ari Irham). Meskipun begitu, sekuel ini dipastikan hadir dengan kisah baru yang lebih unik, termasuk adanya karakter baru yang muncul, yaitu Bryan (Gabriel Phrince) sebagai sosok pria baru yang masuk ke kehidupan Zara.

Namun tidak mudah bagi Zara dan Bryan untuk saling merajut kisah. Sebab Naldo yang melihat Bryan sebagai pria urakan merasa khawatir dengan kedekatan keduanya. Ia pun berupaya menjauhkan Zara dari Bryan dengan melakukan berbagai cara.

Di lain sisi, Anneth merasa terganggu dengan sikap Naldo yang kini lebih mengurusi Zara. Lalu bagaimana kelanjutan kisah persahabatan dan romansa mereka? Temukan langsung jawabannya dengan menonton ‘Kau dan Dia 2’ secara eksklusif di tsel.me/kaudandia2.

“Melalui MAXstream, Telkomsel terus mempertegas komitmennya sebagai ‘The Home of Entertainment’ yang dapat memenuhi kebutuhan hiburan digital berkualitas dunia bagi seluruh lapisan masyarakat, seraya secara konsisten membuka lebih banyak peluang dan kesempatan dalam memajukan industri perfilman lokal di Indonesia. Ke depan, Telkomsel akan terus membuka peluang kolaborasi lebih luas dengan para pelaku industri konten kreatif lokal yang mengedepankan prinsip customer-centric untuk memberikan nilai tambah bagi pelanggan dengan ragam pilihan hiburan digital terkini dan berkualitas,” pungkas Aka.

 

 

BISNIS HARI INI: UNPRI dan Universitas Gajah Putih Perkuat Kerjasama Pendidikan

Dirilisnya film orisinal ‘Kau dan Dia 2’ ini semakin melangkapi lebih dari 300 konten orisinal yang telah dihadirkan MAXstream. Sejak diluncurkan di tahun 2018, MAXstream telah menghadirkan variasi konten lokal dan internasional berupa MAXstream orisinal maupun kolaborasi dari streaming platform kelas dunia seperti HBO, Vidio, Viu, tvN, Celestial Movies, Cartoon Network, Lionsgate Play, Disney+ Hotstar, hingga Netflix.

Dengan berbagai upaya berkelanjutan yang dilakukan, MAXstream mampu tumbuh dan menjadi salah satu layanan digital yang paling diminati pelanggan dengan pengguna aktif mencapai 8 juta dan 32 juta downloader.

Bersama para sineas dan creator lokal Indonesia, MAXstream bahkan telah sukses merambah pasar internasional di kawasan Asia, seperti Malaysia, Brunei, dan Thailand. Informasi lengkap lainnya, dapat diakses melalui tautan tsel.me/maxstream. ***


googe translate


Latest Drama Film: ‘You and Him’ Present at Telkomsel MAXstream | OBROLANBISNIS.com — Telkomsel through the MAXstream video platform again presents the latest drama film entertainment program ‘You and Dia 2’.

The original content of the teen drama genre is a sequel to ‘You and Dia’ which has successfully garnered more than 8 million viewers since its first release in September 2021.

In this latest drama film, Telkomsel is collaborating again with Trinity Optima Production and BC Entertainment in presenting a continuation of the teenage love story of two friends, which can be enjoyed exclusively on the MAXstream platform since July 1, 2022.

In particular, Telkomsel also held a Virtual Meet the Cast activity with film players as well as media and customers in the Sumatra region, Friday 8 July 2022.

General Manager of DLS & Direct Sales Area Sumatra Telkomsel, Aka Kandias Al Amin said, the success of the latest drama film ‘You and Dia’ in presenting quality entertainment content for the Indonesian people has encouraged Telkomsel through MAXstream with Trinity Optima Production and BC Entertainment to release its sequel.

“We hope that the presence of ‘You and Dia 2’ can meet the expectations of the Indonesian people, especially the fans of ‘You and Dia’ who are curious about the continuation of the friendship story between Anneth and Zara,” said Aka.

The presence of the latest drama film ‘You and Dia 2’ is a step for Telkomsel’s sustainability in supporting the growth of the Indonesian film industry through various collaborative efforts and also MAXstream’s commitment to be able to continue to improve the quality of the content it presents.

“Hopefully the release of the drama film ‘You and Dia 2’ can cure the longing of fans and viewers, and can repeat the success of the first sequel,” added Aka.

 

 


Meet the Cast Cast in Drama Movie ‘You and Dia 2’

Telkomsel also held a Meet the Cast activity for the players of the film Kau and Dia 2 with the media and customers in the Sumatra Operational area.

In this event, the media and customers can say hello and ask questions directly to the players present, such as Anneth Delliecia, Ari Irham, Azela Putri and Vikri Rasta. Exclusively, the players also shared the excitement and interesting stories about the making of the film You and Dia 2.

Founder & CEO of Trinity Optima Production, Yonathan Nugroho stated, following the journey of ‘You and Dia 2’ is like watching our child grow. Today we seem to escort them to the inauguration process.

“In the future, it will be the fans and viewers who carve value on their report cards. After a long process of production and promotion, we are all happy to be able to deliver this work to be enjoyed by all levels of society exclusively through the MAXstream video platform,” he explained.

Through the sequel ‘You and Dia 2′, MAXstream wants to answer the fans’ curiosity about the friendship story between Zara (Zara Leola) and Anneth (Anneth Delliecia) after Anneth officially dated Naldo (Ari Irham). Even so, this sequel is certain to come with a new, more unique story, including a new character that appears, namely Bryan (Gabriel Phrince) as a new male figure who enters Zara’s life.

But it’s not easy for Zara and Bryan to knit stories with each other. Because Naldo, who saw Bryan as a sloppy man, was worried about the closeness of the two. He also tried to keep Zara from Bryan by doing various ways.

 

 

On the other hand, Anneth is annoyed with Naldo’s attitude, which is now more concerned with Zara. Then how will the story of their friendship and romance continue? Find the answer right away by watching ‘You and Dia 2’ exclusively on tsel.me/kaudandia2.

“Through MAXstream, Telkomsel continues to affirm its commitment as ‘The Home of Entertainment’ that can meet the needs of world-class digital entertainment for all levels of society, while consistently opening more opportunities and opportunities in advancing the local film industry in Indonesia. In the future, Telkomsel will continue to open wider collaboration opportunities with local creative content industry players who prioritize customer-centric principles to provide added value for customers with a variety of the latest and quality digital entertainment options,” concluded Aka.

The release of the original film ‘You and Dia 2’ further complements the more than 300 original content that has been presented by MAXstream. Since its launch in 2018, MAXstream has presented a variety of local and international content in the form of original and collaborative MAXstreams from world-class streaming platforms such as HBO, Vidio, Viu, tvN, Celestial Movies, Cartoon Network, Lionsgate Play, Disney+ Hotstar, to Netflix.

With various continuous efforts made, MAXstream was able to grow and become one of the most popular digital services by customers with 8 million active users and 32 million downloaders.

Together with local Indonesian filmmakers and creators, MAXstream has even succeeded in reaching international markets in Asia, such as Malaysia, Brunei, and Thailand. More complete information, can be accessed via the link tsel.me/maxstream. ***

 

 


[rel/OB2]

#Telkomsel
#MAXstream
#InfoBisnis

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *