Satika Simamora

Satika Simamora

LEBIH KURANG sembilan tahun Satika Simamora menemani kepemimpinan Drs Nikson Nababan, MSi menjadi Bupati Tapanuli Utara (Taput), sejak tahun 2014 dilantik.

Satika Nikson Nababan secara otomatis memimpin gerakan PKK melalui jabatan sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara sejak tanggal 16 April 2014.

Satika Simamora lahir di Pematang Bandar pada 17 Mei 1974, adalah sosok wanita yang sangat kuat dan hebat. Meskipun begitu, beliau masih memikiki lemah-lembut, periang, rendah hati sebagai ibu dari dua orang anak.

Kepiawaan Satika Simamora diakui oleh masyarakatnya, karena ia memiliki nilai sosial tinggal dan suka menolong, berempati, memiliki kepekaan yang tinggi terhadap lingkungan di sekitarnya.

Sejak menjabat sebagai istri Bupati Tapanuli Utara, Satika Nikson Nababan dengan gigih mendukung kesuksesan suaminya dalam mencapai Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara.

Bahkan, Satika Simamora tidak sungkan untuk turun langsung ke tengah-tengah masyarakat, merangkap sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara, Bunda PAUD, Ketua Yayasan Kanker dan juga sebagai Ketua Dekranasda.

Satika Simamora berkeyakinan bahwa semua jabatan yang diembannya merupakan satu kesatuan fungsi yang saling mendukung dalam upaya mendukung kesejahteraan masyarakat Tapanuli Utara, sehingga semakin semangat dalam berkarya.

Beliau berjuang dalam memadukan PAUD, kelompok BKB, posyandu dengan membentuk kelompok belajar terpadu pada lima belas (15) kecamatan yang ada di Kabupaten Tapanuli Utara.

Berbagai kegiatan dilaksanakan Ketua TP. PKK dalam mengembangkan dan meningkatkan keluarga berkualitas khususnya pembinaan kader BKB, Kader PAUD, kader Posyandu dan bahkan beliau selalu mengintengrasikan dalam setiap kegiatan pembinaan desa percontohan dengan memberikan motifasi dan dorongan untuk membangkitkan UMKM (Usaha Kecil dan Menengah).

Hal ini dilakukan dalam berbagai kesempatan kegiatan kecamatan, kelurahan, desa mulai dari pembinaan kader PKK, kader KB, kader Tim Pendekatan Keluarga, Kelompok BKB, PIK-R,BKR, BKL dan membina kelompok Usaha Produktif, baik usaha UKM yakni pengrajin makanan, minuman, tenun ulos. ***

 

DAFTAR RIWAYAT

Nama: Satika Simamora, SE, MM
Tempat/tgl Lahir: Pematang Bandar/17 Mei 1974
Suami: Drs. Nikson Nababan, M.Si
Menikah: 26 APRIL 2002
Anak: 1. Abraham Manuel Pardamean Nababan
2. Jonathan Rafael Martua Nababan

RIWAYAT JABATAN

2014 – 2019 Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara
2019 – Sekarang Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara
2014 – 2019 Ketua Dekranasda Kabupaten Tapanuli Utara
2019 – Sekarang Ketua Dekranasda Kabupaten Tapanuli Utara
2014 – 2019 Bunda PAUD Kabupaten Tapanuli Utara
2019 – Sekarang PAUD Kabupaten Tapanuli Utara
2014 – 2019 Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Tapanuli Utara
2019 – Sekarang Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Tapanuli Utara

RIWAYAT PENDIDIKAN FORMAL

Sekolah Dasar: SDN 091656 Pematang Bandar, Simalungun (1980-1986, Lulus)
Sekolah Menengah Pertama: SMP Negeri Pematang Bandar, Simalungun (1986-1990, Lulus)
Sekolah Menengah Atas: SMA Negeri Labuhan Deli, Medan (1990-1993, Lulus)
Sekolah Tinggi Ekonomi Tri Dharma Widya, Jakarta
Program Studi Akuntansi (1996-2001, Lulus)
Program Studi Akuntansi (1996-2001, Lulus) Pasca Sarjana Universitas HKBP Nomensen Medan Program Studi Magister Manajemen (2018-2020, Lulus)